Rabu, 10 Juni 2020

Koramil 0804/01 Magetan Amankan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Di Kecamatan Magetan



Magetan. Koramil 01 Magetan Kodim 0804 Magetan melaksanakan pengamanan bersama Polsekta Magetan, Pada hari Rabu (10/6/2020) pagi bertempat di Gedung Pertemuan kantor Kecamatan Magetan telah dilaksanakan kegiatan pembagian BLT  (bantuan langsung tunai) oleh pihak kantor Pos Indonesia dan perangkat Kecamatan yang dipimpin langsung Camat Magetan.

Penyerahan bantuan langsung tunai yaitu BLT yang diserahkan langsung tahap 2 (dua) dan direncanakan 3(tahap) menggunakan dari Dinas Sosial dan diserahkan kepada masyarakat yang terdaftar sebanyak 968 orang yang berhak mendapatkan bantuan tersebtu dibagikan dari pihak perangkat desa dan bagi masyrakat yang menerima wajib datang sendiri dan mebawa,Ktp,Kartu Keluarga.Dan Jumlah BLT yang dicairkan sebanyak 698 orang di gedung Pertemuan Kantor Kencamatan Magetan dan 270 orang di Kantor pos Magetan ( @ orang Rp 600.000,-)

Danramil 01 Magetan Kapten Inf Suparlan melalui Babinsa Desa Ringinagung Serma Nyamin menjelaskan bahwa BLT (bantuan langsung tunai ) ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang benar-benar membutuhkan pada saat menghadapi pandemi covid 19 seperti saat ini.

Anggota Koramil 01 Magetan juga mengajak kepada seluruh masyarakat yang hadir untuk menjaga jarak dan menggunakan masker bersama-sama memutus penyebaran Covid-19 dengan mematuhi anjuran Pemerintah. “Semoga tidak ada  masyarakat Kecamatan Magetan khususnya yang terinfeksi Covid-19” pangkas Serma Nyamin.( R 01 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar