Magetan, Komandan Ramil 0804/01
Magetan Kapten Infanteri Kiswanto memerintahkan Serka Suparno Babinsa Desa
Purwosari untuk melatih PBB dan Wasbang Linmas Desa Purwosari.
Setelah menerima perintah,
Babinsa Desa Purwosari Serka Suparno beserta Babinkamtibmas Bripka Parno
melaksanakan kegiatan pelatihan PBB kepada anggota Linmas Desa Purwosari
berjumlah 30 orang bertempat di Halaman Balai Desa Purwosari Kec/Kab. Magetan.
Dalam latihan ini untuk
menerapkan dan melatih kedisiplinan anggota Linmas guna mempersiapkan untuk
tugas pengamanan pemilu Presiden tahun 2019.
Semua anggota Linmas sangat
bersemangat dalam kegiatan latihan tersebut. Karena ketegasan dan kedisiplinan
Serka Suparno, anggota Linmas sangat senang dalam latihan itu. Sehingga dengan
semangat yang tinggi anggota Linmas, Serka Suparno dengan mudah untuk melatih.
Kepala Desa Purwosari bapak Rajab
mengucapkan terima kasih kepada Koramil Kota Magetan yang telah membantu
melatih Linmasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar