Magetan. Menjalin tali silaturahmi merupakan momentum yang sangat tepat
untuk saling memaafkan diantara prajurit sehingga dapat memperkuat soliditas
sesama Prajurit Kodim 0804/Magetan pada Idul Fitri 1439 H ini. Dandim
0804/Magetan Letkol Arm Heri Bayu Widiatmoko memimpin langsung pelaksanaaan tradisi
saling bermaaf-maafan dalam momentum Halal-bihalal di Halaman Makodim Jln.
Panglima Sudirman No. 42 Magetan. Jum’at/22/6/2018.
Kegiatan diawali dengan apel
pengecekan personel dilanjutkan bersalam-salaman di Halaman Makodim. Pada
kesempatan ini Dandim 0804/Magetan Letkol Arm Heri Bayu Widiatmoko didampingi
Ny. Deasy Heri Bayu Widiatmoko menerima
jabat tangan dari seluruh anggota bersera persit. Diawali dari Kasdim 0804/Magetan
Mayor Inf Muji Wahono beserta istri dilanjutkan para perwira, bintara, tamtama
dan PNS Kodim 0804/Magetan.
Dandim 0804/Magetan Letkol Arm
Heri Bayu Widiatmoko mengatakan, kegiatan Halal Bihalal bertujuan untuk
menjalin silaturahmi antara Komandan dengan anggotanya. Halal Bihalal ini
merupakan momentum yang sangat tepat untuk saling memafkan diantara prajurit. Tentunya
selama 1 tahun dinas bersama ada kesalahan baik yang disengaja atau tidak
disengaja di harapkan melalui halal bihalal Idhul Fitri 1439 H ini saling memaafkan
dan kembali kepada fitrah yang baru. “tegas Dandim 0804/Magetan”
Dandim 0804/Magetan atas nama
pribadi dan Kodim 0804/Magetan mengucapkan selamat Hari raya Idhul fitri 1439 H
mohon maaf lahir batin, pererat tali
silaturahmi, soliditas dan etos kerja diantara sesama prajurit dan PNS dalam
menunjang pelaksanaan tugas sehari-hari dilingkungan Kodim 0804/Magetan. (MDC0804)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar