Sabtu, 15 September 2018

Dandim 0804 Hadiri Rapat Paripurna DPRD Magetan tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2018.


Magetan, Kapten Infanteri Gunawan Danramil 0804/04 Parang mewakili Komandan Kodim 0804 Magetan melaksanakan Kegiatan Rapat Paripurna DPRD Kab Magetan bertempat di Ruang Utama Rapat Paripurna Kantor DPRD Kab. Magetan, Jl. Pahlawan, No. 1 Magetan.giat ini diikuti 60.orang.

 Dalam rapat paripurna DPRD magetan menyampaikan tentang Pemandangan Umum Fraksi-fraksi DRPD terhadap Raperda tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2018.


Kegiatan Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kab. Magetan dan dihadiri oleh :  Drs. Bambang Trianto, MM (Sekda Kab. Magetan).  Kompol Supriyono, SH, M. Hum(Kabag Sumda Polres Magetan). Mayor Sus Sugito(Perwakilan Lanud Iwj). Kapten Inf Sutoyo (Perwakilan Secata). Kapten Inf Gunawan (Perwakilan Kodim 0804/Magetan).  Staf Ahli dan Asisten.  Kepala OPD terkait.  Camat se Kab. Magetan.  Gabungan Organisasi Wanita Kab. Magetan.

Prakata Ketua DPRD Kab. Magetan Ibu Karmini, S. Sos  Dengan mengucap puji syukur alhamdulilah, atas segala Rahmat dan Karunianya, kita dapat menghadiri Rapat Paripurna DPRD ini dengan keadaan sehat walafiat dalam lindungan Allah SWT.  Ucapan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir dalam giat rapat paripurna hari ini, dari jumlah anggota Dewan sebanyak 43 anggota dewan, dihadiri 32 anggota dewan sehingga sudah sah untuk melaksanakan rapat Paripurna, dengan mengucap bismilahirohman hirohim rapat paripurna saya nyatakan dibuka dan terbuka oleh umum.

Laporan Panitia Khusus  Mari kita panjatkan puji syukur kepada Allah Swt yang telah memberikan nikmat sehat sehingga bisa hadir dalam kegiatan paripurna ini. - Ucapan terimakasih kepada hadirin yang telah ikut serta pada tim penyusunan raperda perubahan anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2018. - Setiap peraturan daerah mempunyai setiap tahapannya, kami telah menyelesaikan setiap tahapannya dengan baik, sehingga akan disampaikan kinerjanya pada hari ini.

Penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD terhadap Raperda
Fraksi Karya Pembangunan Nurani.  Prinsip dan sasaran dalam penetapan tarif Retribusi Perizinan Tertentu didasarkan pada tujuan untuk pemberian izin yang bersangkutan. - Jenis Retribusi yang diatur dalam Peraturan Daerah ini adalah Retribusi Izin Tempat Penjualan Minuman Beralkohol, Retribusi Izin Gangguan, dan  Retribusi Izin Usaha dan Tempat Pariwisata.

Fraksi PKB.  Proyeksi keuangan pada tahun 2018 meningkat 11 milyar, sedangkan belanja daerah juga meningkat untuk dana alokasinya. - Sehingga target pendapatan harus bisa disesuaikan dan ditekan seminimal mungkin. Dalam perencanaan anggaran harus berhati-hati dan alokasinya berprioritas pada pembangunan.

Fraksi PKS. - Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah yang selanjutnya disebut APBD, adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan daerah yang dibahas dan disetujui bersama oleh pemerintah daerah dan DPRD. - Retribusi Daerah yang selanjutnya disebut Retribusi, adalah pungutan daerah sebagai pembayaran atas jasa atau pemberian izin tertentu yang khusus disediakan dan/atau diberikan oleh Pemerintah Daerah.

Fraksi Gerindra. - Alokasi Belanja barang dan jasa, serta modal meningkat sangat tinggi di wilayah kab. Magetan. Seluruh anggaran program secara nominal juga meningkat. Dan tetapi juga ada yang minus. - Perlu penjelasan terkait program anggaran 2018, dan target kinerjanya malah justru minus, tidak meningkat.

Fraksi Nasdem. - Dalam perencanaan gaji dan tunjangan pns tidak akurat, karena adanya peningkatan nominal terkait belanja gaji dan tunjangan tersebut. - Semoga Allah Swt memberikan petunjuk untuk mengerjakan tugas kita ini dengan secara baik dan benar, tak ada halangan apapun.

Fraksi PAN- Realisasi pendapatan daerah mengalamai penurunan, untuk tahun anggaran pada tahun mendatang pemerintah daerah harus bisa memperhatikan penggalian pendapatan asli daerah. - Dalam penyusunan anggaran pemda kab. Magetan harus cermat dan harus bisa meningkatkan kinerja lebih baik.

Fraksi PDIP. - Agar pemerintah daerah magetan harus lebih progesif, dikarenakan untuk pembangunan wilayah kab magetan bisa maksimal. Dalam pendapatan asli daerah belum sesuai dan terwujud dengan sesuai target yang ditentukan. - Belanja daerah wilayah magetan sangat meningkat, diantaranya adalah belanja tidak langsung dan tambahan belanja tak terduga, serta belanja tidak langsung.

Fraksi Demokrat. - Untuk penyusunan kebijakan program yang benar bermanfaat bagi masyarakat, maka sebaiknya dalam alokasikan dinas dengan baik dan tertata rapi sesuai dengan yang direncanakan. - Target referensi rumah layak huni bagi masyarakat terpenuhi dan kebijakan yang diambil dalam perubahan anggaran pemerintah magetan, serta penurunan angka kemiskinan di wilayah kab. Magetan sulit untuk diturunkan. (tsr/R01)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar